Cara Install GCam 7.3 pada Redmi Note 8

Google Camera atau sering disingkat GCam adalah sebuah aplikasi kamera untuk Android yang dikembangkan oleh Google. GCam terkenal karena fiturnya yang sangat mumpuni dalam mengolah citra atau gambar yang ditangkap oleh kamera. Akan tetapi, sekarang GCam hanya bisa digunakan pada perangkat Google Pixel.



UEhZQtc_3LCwkKIayRjHG63EfC9bsXvJjuWiFMvVRAe_tHyk0pW4ZmCBJQCENxmYlYk=s180-rw (180×180)
Akan tetapi, sekarang sudah banyak pengembang aplikasi yang melakukan porting atau modifikasi aplikasi GCam agar dapat digunakan di HP Android lainnya. GCam yang telah dimodifikasi sering disebut dengan GCam-mod. Pada dasarnya, aplikasi GCam-mod dapat digunakan di hampir semua HP Android, akan tetapi perlu dicek terlebih dahulu apakah aplikasinya support ke HP kalian. Hal tersebut dikarenakan tidak hanya ada 1 pengembang saja yang mengembangkan aplikasi GCam tersebut. Oleh karena itu terdapat banyak versi dari GCam tergantung dari pengambangnya.


Di samping Redmi Note 8 sudah memiliki kamera yang cukup tangguh, beberapa orang mengklaim bahwa foto dengan GCam memiliki kualitas lebih baik dibanding dengan aplikasi kamera bawaan (stock).

SEBELUM INSTALL, BACA INI DULU!
Pada posting kali ini saya akan berfokus ke instalasi GCam-mod ke Redmi Note 8 dengan OS MIUI 11 berbasis Android 9 (Pie). Untuk versi GCam yang saya gunakan adalah GCam 7.3.020 dari Parrot043.

Sebenarnya, banyak versi yang telah dibuat para pengembang. Pada kasus ini, saya memilihi GCam dari Parrot043 karena menurut pengamatan pribadi, fiturnya cukup lengkap dibanding beberapa GCam dari pengembang yang lain. Kalian bisa coba juga GCam dari pengembang lain yang mungkin menurut kalian malah lebih cocok dan lebih bagus.

  • Download file APK (.apk) GCam dari Parrot043 (MGC_7.3.020_Parrot043-v2.apk) di sini.


  • Setelah download selesai, klik file APK untuk mulai menginstall. Nanti akan muncul peringatan agar kita memberi izin untuk install aplikasi tidak dikenal (install unknown apps). Tampilannya akan seperti di bawah, geser slide ke kanan untuk memberi izin.


  • Jika proses install berhasil, maka akan muncul icon dari GCam di home page.


  • Buka dan gunakan GCam untuk memastikan bahwa GCam sudah terinstall dengan baik.


  • Pada GCam, terdapat beberapa fitur seperti Night Sight, Portrait, Camera, Video, Slow Motion, dll.


  • Selain itu, GCam juga memiliki banyak opsi pengaturan dengan menggeser layar ke bawah atau menekan tanda panah kecil di layar bagian atas.


  • Pengaturan lebih lanjut dapat dilihat di bagian setting (klik bagian tanda gear di kanan bawah).


  • Jika kalian ingin melakukan advance setting, jangan lupa aktifkan pilihan "enable advance settings" kemudian atur pada bagian "advanced"


  • Banyak sekali pilihan setting yang dapat diubah, kalian bisa eksplorasi sendiri sesuai kebutuhan.
  • (Opsional) Kalian juga bisa menggunakan konfigurasi yang sudah dibuat oleh para pengguna lain. Download file config (.xml) untuk setting kamera di sini. Scroll ke bawah dan cari yang Redmi Note 8. Pilih salah satu file config atau kalian bisa coba satu per satu.


  • Jika sudah ter-download, buka aplikasi File Manager dan buat folder dengan nama "ConfigsCamera7" di parent folder dari penyimpanan internal.


  • Pindah file XML yang sudah ter-download tadi ke folder ConfigsCamera7.


  • Kemudian buka GCam, dan tekan 2 kali pada bagian hitam (layar bagian bawah, bisa di dekat tombol untuk memotret).


  • Nanti akan muncul pop up window yang meminta kita untuk memilih konfigurasi. Pilih konfigurasi sesuai yang kita inginkan kemudian klik "Restore"
  • Setelah itu GCam akan secara otomatis me-restart aplikasi GCam sebagai tanda bahwa penambahan konfigurasi telah berhasil.

Tutorial versi video:



NOTE PENTING!
Sampai post ini ditulis, GCam modifikasi hanya bisa digunakan untuk kamera utama dari Redmi Note 8. Sehingga kamera wide, macro, dan depth tidak terpakai. Sebenarnya ada versi GCam-mod yang sudah menambahkan fitur untuk mengaktifkan kamera wide, akan tetapi Redmi Note 8 harus dalam keadaan root dan melakukan beberapa setting lainnya.

Menurut beberapa pengguna, pada Redmi Note 8 Pro sudah bisa menggunakan fitur kamera wide tanpa harus melakukan root. Akan tetapi penulis belum mencoba karena belum memiliki Redmi Note 8 Pro wkwk. Jadi penulis belum bisa memastikan apakah itu harus menggunakan versi GCam-mod yang lain atau tidak, dan apakah di Redmi Note 8 Pro benar-benar bisa untuk kamera wide-nya.

Mungkin sekian dulu ya posting untuk kali ini, semoga bisa bermanfaat untuk kita semua. Selamat mencoba dan semoga berhasil!

Popular Post

Cara Mudah Mengganti Ukuran File PDF

Cara Mudah Mengubah File PDF Menjadi Gambar

Cara Upload Video Google Drive ke Channel Youtube